Dari Persikad

Disini kita akan berbicara tentang sepakbola. kita akan banyak berbicara sisi positif sepakbola. Bila ada sisi negatifnya biarkan itu menjadi tugas bersama yang harus kita perbaiki.

Tentang SuperDepok

Walau berwarna biru SuperDepok sejatinya 'lintas warna' disini 'warna' tidak lagi menjadi ideologi yang harus dibela. semangat sportivitas dan perdamaian menjadi cita-cita bersama terbentuknya SuperDepok. Harapan tertinggi kami adalah sepakbola benar-benar menjadi hiburan dan tontonan bukan lagi ajang perpecahan.

Persikad Lengkapi 30 Nama

Sebanyak 30 nama telah didapatkan untuk mengisi kerangka daftar permain yang akan menjadi punggawa Persikad Depok di Liga Indonesia Divisi I musim 2010/2011.

Walau dalam seleksi tahap final Senin (23/8) di Stadion Merpati masih banyak pemain tambahan yang ikut serta akan tetapi tidak mengubah keputusan coordinator tim Persikad Ismail Markawi untuk menetapkan pemain.
Akan tetapi nama yang telah ditetapkan itu masih terbatas kerangka tim, pasalnya nama itu masih harus diajukan kepihak pengurus. “Keputusannya final ada dipengurus, ujarnya.
Selain itu sembari menunggu keputusan pengurus ia mengingatkan kepada para pemain untuk tidak menurunkan kemampuannya dalam sesi latihan, karena bukan tidak mungkin ada perganti nama pemain bila memang diperlukan dilihat dari perkembangan pemain itu sendiri.
“Bukan tidak mungkin pemain dapat cedera, ataupun tidak menunjukan peningkatan, hal itu pasti akan butuh perubahan, sebelum didaftarkan secara resmi ke Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI),” ujarnya.
Dari 30 nama tersebut seperti yang sudah diprediksikan sebelumnya, masih banyak diisi para pemain senior Persikad dipandu dengan pemain muda eks Porda Depok.
“Kami hanya mengingikan yang terbaik dengan tidak mengesampingkan pembinaan kepada para pemain muda yang telah mengharumkan nama Depok, mereka adalah asset yang berharga,” tegasnya (why monde)

Daftar Pemain Persikad

Penjaga Gawang : Arif Bagong, Agung Tanunjaya, Dandung, Reza WP
Belakang : Nana Priatna, Fadli Haris, Erwin Sumarlin, Agus Susanto,
Indra Adi, Lucky Razak, Tri Sumantri, Subur, Irfan Jabrik,
Herman Kuping.
Tengah : Pandi, Sobari, Burhan Nando, Gusti Lestaluhu, Riza Al Kharami,
Raja Sastra, Aripin, Anwar, Abdul Manan.
Penyerang : Dyangga Yurestyo, Dede Mursidi, Irfan “Boak” Safari,
Saipul Nahrawi, Muhyar Syafei, Dika Albana, Hendra Wijaya. Bookmark and Share Selengkapnya...

Kelancaran Kompetisi Terancam Pilkada 'Peta Kekuatan Grup V Rata'

Road map atau pembagian grup, gelaran strata teringgi kompetisi Liga Amatir Divisi I 2010 telah ditetapkan Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) PSSI, Sabtu (21/8). Persikad Kota Depok tercacat di grup lima (V) atau tercatat di grup bersama Jakarta Timur FC, PSBK Blitar, PSB Bogor, dan Persik Kuningan.
Mengetahui hasil pembagian grup itu, coordinator tim Persikad Ismail kepada Soccer Point mengatakan bahwa peta kekuatan lawan di grup lima setara dan Persikad pun siap melakoni turnamen yang akan mulai kick-off pada September mendatang.
Jika melihat peta kekuatan lawan, Persikad berada di Grup yang rata kekuatan timnya. Melihat materi pemain yang sudah dikantongi, kami siap memulai laga di DIVISI 1 karena tim kami diisi oleh eks pemain persikad pada DIVISI utama dan tim PORDA jawa barat kemarin,” kata Ismail kemarin. Sebelumnya persikad telah melakukan tahap seleksi pemain di stadion merpati, pancoranmas, kota depok, beberapa waktu lalu. Seleksi seendiri diikuti oleh 65 peserta pada tahap awal.dari hasil tersebut, lanjut Ismail, telah dikantongi 30 nama yang natinya akan mengisi skuad Pendekar ciliwung itu. ”30 pemain itu masih bisa berubah. Karena nantinya juga akan dikerucutkan menjadi 25 pemain,’’ ujarnya, terkait pembentukan manajemen,Ismail menyatakan bahwa persikad sejauh ini belum memiliki pelatih atau menejer tim. Padahal, kompetisi akan di lakukan September mendatang.

Kelancaran Kompetisi Terancam Pilkada

Kelancaran kompetisi sepakbola di tingkat Divisi I dan Divisi Utama Liga Indonesia musim 2010/2011 akan berpacu dengan agenda Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) sehingga kelancaran kompetisi agak terancam.
“Kita khawatir kompetisi akan terkendala pillkada, karena sebagian besar dari peserta kompetisi tahun ini daerahnya masih melakukan pilkada,’’ ujar ketua badan liga amatir Indonesia (BLAI) PSSI Iwan Budianto. BLAI memperoleh data bahwa tahun ini akan tegelar sebanyak 244 Pilkada, baik dtingkat propinsi serta Kabupaten atau Kota. Menurut catatan dari total 244 Pilkada itu, sebagian besar justru akan di selenggarakan beberapa bulan mendatang. Terkait dengan Pilkada, pihak kepolisian daerah sering kali tak memberikan ijin digelanya pertandingan sepakbola karena keamanan kurang terkonsentrasi.

Putaran I : 26 September 2010
Putaran II : 25 Oktober 2010
Putaran III : 10 Nopember 2010
Putaran IV : 17 November 2010
Putaran V : 28 November 2010.

(Jurnal Depok) Bookmark and Share Selengkapnya...

Senin, 30 nama didapatkan


Senin (23/8) sebanyak 30 nama pemain akan didapatkan untuk menjadi punggawa skuad Persikad untuk berlaga di Liga Indonesia Divisi I musim 2010/2011.

Menurut koordinator tim Persikad, Ismail Markawi, Kamis (19/08) adalah sesi terakhir dari tahapan seleksi yang digelar, dan awal pekan sudah dapat dipastikan kerangka tim yang berjuluk Pendekar Ciliwung itu.
Akan tepati ke 30 nama tersebut masih harus diajukan lagi kepada pihak pengurus untuk disetujui sebelum nantinya didaftarkan ke Bdan Liga Amatir Indonesia (BLAI).
“Kamis (19/08) seleksi terakhir, sehabis itu kami godok nama-nama yang masuk kualifikasi untuk bergabung di Persikad, setelah itu tinggal pengurus yang menyetujuinya,” ujar Ismail saat tahap seleksi diharap para pengurus juga dapat dengan segera membentuk manajerial tim yang hingga kini belum diketahui susunannya, karena hal itu sangat penting guna kelangsungan tim bila ingin berlaga di Divisi I.
“Manajerial tim belum diketahui, pihak BLAI telah menunggu daftarnya, mudah-mudahan hal ini dapat disingkapi segera oleh pihak pengurus Persikad, supaya kelangsungan Persikad lancer,” tegasnya.
Sementara itu, dalam seleksi tahap terakhir Kamis (19/08), materi pemain masih mencangkupi beberapa nama pemain senior seperti Abdul Manan, Herman Kuping, Irfan Boak, Dyangga Yureztyo, Nana Priatna dan sejumlah nama lainnya.
Ditambah lagi beberapa nama pemain eks Porda XI Jabar seperti Raja Sastra, Aripin, Syamsudin, Reza Pahlevi, Abdul Wahab dan sejumlah pemain dari beberapa klub asal Depok.
Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) PSSI telah menerima pendaftaran sebanyak 57 tim untuk kompetisi Divisi I Liga Indonesia XVI tahun 2010/2011.
Total peserta kompetisi Divisi I Liga Indonesi XVI-2010 adalah 66 tim. Dengan demikian, 57 tim sudah mendaftar, masih ada sembilan tim lagi yang pendaftrannya masih ditunggu. (why monde) Bookmark and Share Selengkapnya...

Persikad Sudah Terdaftar

Ketua Pengcab PSSI Kota Depok Yuyum Wirasaputra kembali menegaskan keikut sertaan Persikad Kota Depok dalam ajang Kompetisi Divisi I Liga Indonesia Musim 2010.

“Persikad sudah terdaftar di BLAI (Badan Liga Amatir Indonesia). Depok tetap eksis dikancah liga sepakbola nasional.” Ujar Yuyun saat ditemui dikediamannya, kemarin.
Saat disinggung mengenai kegundahan sejumlah pelaku sepakbola di Depok, atas ketidak jelasan Pendekar Ciliwung mengikuti kompetisi, Yuyun juga mengaku ikut merasakan hal tersebut.
“Ya, saya menyadari para pemain yang masih ingin membela nama Depok tentunya bertanya-tanya soal nasib Persikad. Persikad tetap lanjut, dan sudah mendaftarkan diri ikut kompetisi. Mengenai biaya adrimistrasi pendaftaran, tinggal menunggu dari dinas terkait.”
Sementara pada hari Senin (16/8), Persikad kembali menggelar latihan bersama atau seleksi bayangan di Stadion Merpati. Dengan dikoordinir sementara oleh Ismail Markawi dan Abdul N. Lestaluhu, sekitar 30-40 pemain tampak serius mengikuti game.
Mayoritas pemain jebolan Porda Jabar seperti Raja Sastra, Aripin, dan Abdul Wahab bersaing ketat dengna puluhan talenta-talenta baru lainnya. Sementara disudut lain, pemain senior sepeti Nana Priatna, Herman Kuping, Erwin Sumarlin, Agus Sriyanto, Fadli Haris, dan Dyangga Yureztyo tampak memainkan game kecil.
“Kami tak ingin berlama-lama. Secepatnya sekitar 30 nama akan kami rekomendasikan kepada struktur manajerial untuk disikapi oleh manajemen dan pelatih yang nantinya ditunjuk oleh pengurus,” tandas Ismail.
Dari sejumlah informasi yang didapatkan, BLAI menerima pendaftaran sebanyak 57 tim untuk kompetisi Divisi I Liga Indonesia 2010, yang menurut rencana mulai diputar pada pecan ketiga September mendatang (26 September).
Pekan depan, BLAI akan menyusun pembagian grup dan jadwal pertandingan. Manual Liga Kompetisi Divisi I menetapkan 12 grup untuk persaingan putaran pertama kompetisi.
Untuk total peserta kompetisi ini adalah sebanyak 66 tim, dan 57 tim sudah menyatakan keikutsertaannya. Sementara Sembilan tim lagi, pendaftarannya masih ditunggu hingga menjelang dilakukannya pembagian grup. Tim-tim yang belum mendaftar adalah PS Pelalawan, PS Banyu Asin, Persepar Palangkaraya, PS Bank Sumsel, Persobom Bolaang Mongondow, Gaspa Palopo, serta Persis Solo yang bersama Persiku Kudus dan Persires Rengat berjibaku pada babak play-off akhir Juli lalu. (mr monde) Bookmark and Share Selengkapnya...

Meyadi Latih Persikabo


CIBINONG - Meyadi Rakasiwi terpilih sebagai Pelatih Persikabo kompetisi Divisi Utama 2010/2011. Pada seleksi terakhir di Pendopo Bupati Bogor kemarin, ia mampu meyakinkan Ketua Umum (Ketum) Persikabo Rachmat Yasin, sekaligus menyingkirkan dua pesaingnya, Khusnul Yakin dan Hanafi.

Pada seleksi terakhir, tiga calon pelatih yang lolos seleksi tahap pertama kembali menjalankan tes kelayakan di hadapan Rachmat. Dalam seleksi yang tertutup bagi wartawan itu, setiap calon pelatih mendapat pertanyaan dari ketum.

Menurut Manajer Persikabo Mas’an Djajuli, terpilihnya Meyadi menjadi arsitek tim Laskar Pajajaran adalah kebijakan ketum. Dalam fit and proper test, Mas’an menilai Mayadi memiliki kriteria tersendiri yang tak dimiliki para pesaingnya. Terlebih pada paparannya di hadapan ketum, mantan Pelatih Persikad Depok ini menyampaikan secara tegas.

“Kalau konsep melatih hampir semuanya sama, tapi Meyadi memiliki nilai lebih di depan Pak Rachmat,” jelas Mas’an saat ditemui Radar Bogor usai seleksi.

Mas’an mengatakan, meski belum pernah mengarsiteki tim Superliga, semangat dan tanggung jawab Meyadi sangat bagus. Itu terlihat saat ia melatih Persikad. “Kita semua telah mengetahui bagaimana loyalitasnya selama ini,” kata Mas’an. Pasca terpilihnya Meyadi, besok pengurus akan menyeleksi pemain. Karena sebelum bulan puasa, skuad tim harus sudah terbentuk.paragraf selanjutnya
Sementara itu, Meyadi yang ditemui Radar Bogor usai pengumuman mengaku sangat senang bisa dipercaya mengasuh Laskar Pajajaran. Terlebih target Persikabo musim ini sama dengan target pribadinya. “Kita sama-sama ingin masuk Superliga,” tegasnya.

Karena itu, Meyadi berharap pemain yang masuk ke timnya merupakan penggawan profesional yang telah mempunyai pengalaman. Bahkan ia berharap ada beberapa yang pernah bermain di Superliga. Meski demikian, Meyadi tak akan menutup potensi pemain lokal. “Mungkin saat bermain di kandang pemain lokal bisa dimainkan, namun untuk laga tandang kita butuh pemain yang berpengalaman,” jelasnya.

Meyadi mengatakan untuk memudahkan seleksi, saat seleksi nanti pihaknya hanya akan mengundang para pemain yang masuk bank data pengurus serta beberapa pamain incarannya.

“Saya pikir pengusrus mempunyai beberapa pemain yang diincar. Misalkan hasil pentauan Piala Emas Rachmat Yasin (PERY) II. Mereka juga bisa mengikuti seleksi, jika memang bermain bagus bisa kita pakai,” ujar Meyadi. (leo/pkl2) Bookmark and Share Selengkapnya...

 

bersatu

manahan

beraksi

demo PSSI

pasoepati

sepakbola indonesia

Demo PSSI

revolusi PSSI