Dari Persikad

Disini kita akan berbicara tentang sepakbola. kita akan banyak berbicara sisi positif sepakbola. Bila ada sisi negatifnya biarkan itu menjadi tugas bersama yang harus kita perbaiki.

Tentang SuperDepok

Walau berwarna biru SuperDepok sejatinya 'lintas warna' disini 'warna' tidak lagi menjadi ideologi yang harus dibela. semangat sportivitas dan perdamaian menjadi cita-cita bersama terbentuknya SuperDepok. Harapan tertinggi kami adalah sepakbola benar-benar menjadi hiburan dan tontonan bukan lagi ajang perpecahan.

Persikad masuk Grup 5

Tim Persikad Kota Depok yang rencananya diturunkan dalam kompetisi Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) 2012, tergabung di Grup 5. Undian pembagian grup berlangsung Sabtu (17/3) malam di Jakarta.

Dengan memakai sistem home tournament, Persikad bergabung bersama tuan rumah Persikap Pekalongan, Persibas Banyumas, Persisra Sragen dan Persitas Tasikmalaya.

Informasi tersebut didapatkan dari koordinator pelatih Persikad, Ismail Markawi, kemarin. “Depok bergabung dengan tuan rumah Pekalongan, Banyumas, Sragen dan Tasikmalaya. Pertandingan di Grup 5 BLAI ini direncanakan mulai pada 31 Maret,” ujar Ismail.

Ditambahkan Ismail, untuk melaju ke putaran berikutnya, Persikad minimal harus berada di dua terbaik Grup 5. Diketahui, dalam drawing kompetisi ini, kompetitor disebar dalam 12 grup. Juara dari Divisi I BLAI akan melenggang atau promosi ke Divisi Utama ISL.

“Kami masih koordinasi soal jalannya tim ini. Kalau soal materi pemain, Insya Allah sudah siap, karena pada dasarnya Persikad [senior] rutin latihan sekali seminggu,” ujar Ismail.

Dengan adanya kompetisi yang bakal diikuti oleh Persikad, maka program atau jam latihan tim selama ini akan ditambah. 

“Dalam minggu ini, mudah-mudahan semua koordinasi sudah selesai, dan tim bisa latihan. Saya pikir, dengan mengenyampingkan urusan dualisme pengurus sepak bola tanah air, yang namanya pemain sangat butuh kompetisi,” beber Ismail.

Itu berarti, pemain semisal Erwin Sumarlin, Agus Susanto, Ajat Sudrajat, Fadli Haris, Raja Sastra hingga Irfan Boak Safari bakal kembali merumput demi nama Kota Depok.

Untuk urusan jajaran pelatih, Ismail mengungkap nama-nama seperti Abdul Manan, Abdul Nurul Lestaluhu dan Bachtiar Ibrahim, besar kemungkinan bakal masuk dalam jajaran tim.

Sumber : Harian Umum Monitor Depok

0 komentar:

Posting Komentar



 

bersatu

manahan

beraksi

demo PSSI

pasoepati

sepakbola indonesia

Demo PSSI

revolusi PSSI