Dari Persikad

Disini kita akan berbicara tentang sepakbola. kita akan banyak berbicara sisi positif sepakbola. Bila ada sisi negatifnya biarkan itu menjadi tugas bersama yang harus kita perbaiki.

Tentang SuperDepok

Walau berwarna biru SuperDepok sejatinya 'lintas warna' disini 'warna' tidak lagi menjadi ideologi yang harus dibela. semangat sportivitas dan perdamaian menjadi cita-cita bersama terbentuknya SuperDepok. Harapan tertinggi kami adalah sepakbola benar-benar menjadi hiburan dan tontonan bukan lagi ajang perpecahan.

Persikad Nyatakan Mundur dari Divisi Utama Ligina

Buntut dari permasalahan belum digajinya para Pemain dan Official tim Persikad Depok Cirebon hingga 3 bulan lamanya yang tengah mencuat akhir – akhir ini menyebabkan Mengemen Persikad mengambil sikap tegas untuk tidak melanjutkan sisa pertandingan Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia Putaran Pertama yang baru berjalan beberapa pekan. Hal tersebut juga membuat Jajaran Menejemen Persikad Depok Cirebon mengambil keputusan terpahit yakni dengan dikeluarkanya 60 persen komposisi pemain dan official dalam rangka perombakan total.

Hal itu Ditegaskan Oleh Pemilik Persikad Depok Cirebon Edy Joenardi melalui Direktur Operasional Ichsan Sahabudin dalam konferensi Pers yang berlangsung kemarin di Sekertariat Persikad Jalan Pembangunan Kota Cirebon. Menurutnya, Permasalahan Gaji yang menjadi acuan Utama Para Pemain untuk hengkang dari Persikad tidak relevan, karena, dari kemarin pihak menejemen sudah ada niatan baik untuk melunasi gaji para pemain, akan tetapi niatan tersebut malah ditanggapi dingin oleh sebagian pemain dan official yang langung melapor ke pihak Badan Liga Indonesia BLI di Jakarta.

Dengan permasalahan tersebut, Menejemen Persikad dalam rapat tertutupnya menghasilkan keputusan untuk merombak 60 persen pemain dan mundur dari Divisi Utama Liga Indonesia Wilayah 2. Dalam kesempatan tersebut Ichsan mewakili seluruh menejemen Persikad Depok Cirebon, meminta maaf kepada masyarakat Wilayah Cirebon termasuk jajaran muspida yang telah mendukung keberadaan Persikad Depok Cirebon selama berada dan hoom base di Kota Cirebon.

Lebih Lanjut Ichsan mengatakan Untuk proses perombakan Pemain dan pelunasan Gaji yang belum terbayar akan dilakukan secepatnya dengan diketahui oleh pihak BLI, dan Untuk Launchin Tim Persikad Depok Cirebon dengan skuad Baru menurut rencana akan digelar antara akhir tahun 2009 hingga awal tahun 2010 mendatang di Kota Cirebon. Meski Mundur dari Kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia Putaran Pertama, akan tetapi jajaran menejemen berjanji dengan skuad terbaru ak berpartisipasi pada Putaran Ke 2 yang menurut rencana akan bergulir Januari 2010 mendatang.

Persikad Depok Cirebon juga tetap menjadikan Kota Cirebon sebagai Hoom Base tetap dan berencana akan mengganti nama Persikad menjadi Cirebon United. Dengan demikian 3 Pertandingan Kandang Persikad Depok Cirebon melawan Produta, Persiba Bantul dan Persikota secara otomatis ditiadakan.

0 komentar:

Posting Komentar



 

bersatu

manahan

beraksi

demo PSSI

pasoepati

sepakbola indonesia

Demo PSSI

revolusi PSSI